Hermus Puji Kontribusi Muhammadiyah: Cetak SDM Anak Papua

banner 468x60

MANOKWARI, cahayapapua.id – Bupati Manokwari, Hermus Indow melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus STKIP Muhammadiyah Manokwari, Kamis (20/6/2024). Kampus yang berlokasi di Jalan Trikora Arfai ini diestimasi bakal menelan anggaran Rp4,3 miliar.

Turut hadir bersama Hermus, Anggota DPRP Papua Barat Mugiono dan Anggota DPRD Kabupaten Manokwari, Suriyati. Hadir pula unsur pimpinan Muhammadiyah.

Bartolomeus Wonggor selaku perwakilan mahasiswa STKIP Muhammadiyah Manokwari menyampaikan, rasa syukur atas hadirnya kampus tersebut. Mahasiswa PGSD ini mengatakan, sebagian besar mahasiswa di kampus STKIP Muhammadiyah Manokwari adalah anak Arfak yang siap membangun Papua Barat.

“Jadi dalam kesempatan ini kami mau sampaikan ke Bapak Bupati bahwa di kampus ini itu 80% itu anak Arfak. Sisanya itu dari kabupaten lain yang ada di Indonesia,” ungkapnya.

Ia berharap ke depannya kampus ini akan menjadi semakin maju agar bisa memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat di Papua Barat.

Ketua STKIP Muhammadiyah Manokwari, Hawa Hasan dalam sambutannya menyampaikan bahwa gedung kuliah yang akan dibangun nantinya berukuran panjang 33 meter dan luas 11 meter. Kampus ini membutuhkan biaya sebesar Rp4,3 miliar.

“Selain itu pembangunan gedung perkuliahan juga sebagai langkah maju guna menuju universitas,” ucapnya.

Bupati Manokwari Hermus Indow mengapresiasi kehadiran STKIP Muhammadiyah Manokwari menjadi bukti konkret besarnya kontribusi Muhammadiyah di bidang pendidikan.

“Dan ini adalah langkah mencerdaskan anak-anak asli Papua. Kami sadar pendidikan merupakan salah satu variabel penting dalam membangun peradaban di tanah Papua,” jelas Hermus.

Hermus juga menyampaikan komitmennya untuk membantu mengembangkan kampus ini dengan memberikan dukungan berupa hibah 1 buah gedung.

“Saya perintahkan kepada kepala dinas pendidikan, tahun depan unutk menganggarkan hibah 1 gedung perkuliahan di tempat ini. Di samping itu, kita berkewajiban untuk harus menyediakan biaya operasional gaji dosen dan karyawan,” ungkapnya.

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *