Lima PPD di Manokwari Sudah Pleno, Dipantau Langsung Bupati Hermus

banner 468x60

MANOKWARI, cahayapapua.com- Lima Panitia Pemilihan Distrik (PPD) di Kabupaten Manokwari melakukan pleno rekapitulasi suara hasil Pemilu 2024 mulai hari ini, Sabtu (17/2/2023). Pleno dimonitor langsung oleh Bupati Manokwari Hermus Indou melalui video conference.

Hermus memonitor 5 PPD. Di antaranya yakni PPD Sidey, PPD Masni, PPD Tanah Rubuh, PPD Manokwari Selatan dan PPD Manokwari Barat. Kelimanya dipastikan telah melakukan pleno.

“Bagi PPD yang melakukan pleno hari ini diharapkan bisa memberikan jaminan rekapitulasi suara dilakukan dengan baik,” kata Hermus di sela-sela pemantauan.

Hermus berpesan, peran PPD sangat vital. Karenanya, seluruh PPD harus menjaga integritas dengan mengawal perolehan suara dari tingkat TPS hingga pleno KPU tingkat kabupaten.

Hermus juga menyampaikan, surat suara dari TPS harus tetap sama hingga ditetapkan KPU. Sehingga hasil rekapitulasi bisa memuaskan masyarakat maupun kontestan pemilu.

“Dengan begitu, baik itu yang kalah bisa mengakui kekalahan kemudian yang menang juga puas karena menang dengan usaha sendiri. Jadi pastikan tidak ada pergeseran atau perubahan suara karena adanya intimidasi atau rekayasa dari orang yang berkepentingan. Dijaga agar jangan ada intervensi atau pengaruh dari orang lain yang masuk. Inilah godaan yang paling tinggi untuk PPD,” katanya.

Hermus juga berharap, seluruh anggota PPD dapat menjaga situasi dan kondusivitas daerah di wilayah masing-masing dengan selalu berkoordinasi dengan aparat keamanan TNI-Polri.

Semetara itu Ketua PPD Manokwari Barat, Rosa Dionisya Songbes mengungkapkan, sebagai distrik dengan jumlah TPS terbanyak di Manokwari yaitu 323 TPS, pleno akan memakan waktu cukup lama. Pihaknya berencana untuk membuat rekapitulasi dengan pararel untuk mempercepat waktu.

PPD Manokwari Barat juga telah bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Manokwari untuk menyediakan petugas medis di sekitar lokasi pleno.

Sedangkan Ketua PPD Manokwari Selatan, Barry Bryan Parera menjelaskan, untuk seluruh kotak suara dari 82 TPS sudah berada di ruang pleno untuk dilakukan rekapitulasi suara. Dan rekapitulasi suara ini akan dilakukan selama tujuh hari, hingga Jumat.

“Untuk hari ini dan besok kami berencana rekapitulasi 30 TPS dari 16 kampung. Dilanjutkan di hari Senin dan Selasa rekapitulasi untuk 20 TPS dari Kelurahan Anday. Lalu Kelurahan Sowi, berjumlah 36 TPS kami rekapitulasi tiga hari, dari Rabu hingga Jumat,” katanya.

Kemudian untuk tiga PPD lainnya yang melakukan rekapitulasi merupakan distrik jauh dari kota. PPD Sidey memiliki 25 TPS, PPD Masni memiliki 59 TPS, PPD Tanah Rubuh memiliki 25 TPS.

PSR-CP

banner 336x280

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *